[Launching LOGO]
Bismillahirrahmanirrahim, kami segenap Tim Huru Hara mempersembahkan logo "Mie Lidi Lamis". Produk jajanan tradisional yang dikemas sedemikian rupa sehingga dapat menyuguhkan kesan modern.
Logo bukan hanya sekedar gambar belaka, tetapi menjadi sebuah lambang atau ciri khas suatu produk. "LAMIS" merupakan singkatan dari laris manis yang artinya cepat laku.
Karena nama adalah doa, maka kami berharap produk jajanan ini bisa menjadi cemilan yang menemani anda kapanpun dan dimanapun.
Dengan mengusung tagline "Pas Dimulut Enak Diperut" besar harapan kami dapat memberikan kepuasan saat menikmati jajanan ini. Kami tak tanggung tanggung memberikan cita rasa yang khas dari jajanan tradisional ini, sehingga dapat menemani moment bernostalgia anda saat kecil.
Selamat mencoba! 😊
Komentar
Posting Komentar